Gelar Yudisium ke-28, Program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang Lahirkan 135 Magister Baru

Direktur Program Pascasarjana (PPs) Universitas PGRI Palembang, Dr Houtman, MPd secara resmi menyudisium 135 Magister baru.

Proses Yudisium ke-28 ini dipusatkan di Aula Drs H Aidil Fitrisyah, MM Lantai 5 Gedung Business & Science Center (BSC), Rabu (4/3/2020).

Para Magister baru dilantik ini dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia serta Prodi Manajemen Pendidikan.

Direktur Program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang, Dr Houtman, MPd menyampaikan ucapan selamat kepada Magister baru dilantik.

 

Hadir dalam acara ini, Ketua YPLP PT PGRI Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Drs H Lukman Haris, MSi, Direktur PPs Universitas PGRI Palembang, Dr Houtman, MPd, Assisten Direktur PPs, Dr Yenny Puspitasari, para dekan atau wakil dekan yang mewakili, para Kaprodi PPs, dosen di lingkungan Universitas PGRI Palembang serta Kabag Humas, Protokol, Promosi, dan Kerja Sama, Dr Mulyadi, MA.

Dalam sambutannya, Direktur PPs Universitas PGRI Palembang, Dr Houtman, MPd mengatakan, kegiatan yudisium merupakan agenda rutin yang selalu dilaksanakan oleh setiap fakultas untuk mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya.

Dikatakannya, Yudisium ke-28 ini merupakan jumlah yang terbanyak dengan total 135 mahasiswa dari tiga prodi.

Ketua YPLP PT PGRI Provinsi Sumatera Selatan Drs H Lukman Haris, MSi menyampaikan ucapan selamat kepada Magister baru dilantik.

 

Baca Juga :  Universitas PGRI Palembang Pamerkan Hasil Kerajinan Mahasiswa di Pameran Pendidikan

Dengan rincian Prodi Pendidikan Bahasa Inggris sebanyak 10 orang, Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia enam peserta, dan Prodi Manajemen Pendidikan sebanyak 119 orang.

“Insya Allah 135 Magister baru yang telah dilantik ini siap untuk mengikuti wisuda pada bulan April mendatang,” ungkap Houtman.

Houtman menjelaskan, saat ini Universitas PGRI Palembang berada di peringkat 208 dari 4.000 lebih perguruan tinggi di Indonesia.

Direktur Program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang, Dr Houtman, MPd menerima bingkisan kenang-kenangan dari Magister baru dilantik.

 

Sedangkan untuk regional Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah II, Universitas PGRI Palembang berada di peringkat kedua, dan untuk Provinsi Sumatera Selatan berada di peringkat pertama.

Dengan peringkat yang sangat baik ini, Houtman menjelaskan, selama proses pembelajaran yang ditempuh selama kurang lebih dua tahun di lembaga pendidikan yang berkualitas, para lulusan telah dibekali kompetensi yang sangat baik.

Ketua YPLP PT PGRI Provinsi Sumatera Selatan Drs H Lukman Haris, MSi.

 

Pada kesempatan itu Houtman menambahkan pada hakikatnya penambahan gelar di depan atau belakang nama merupakan indikator akademik yang dapat menambah kekuatan baru bagi para lulusan untuk dapat berkontribusi lebih baik, kuat, dan besar di tengah masyarakat.

Baca Juga :  Resmi Dilepas Rektor, 870 Mahasiswa/i Universitas PGRI Palembang Laksanakan PPL

“Selamat dan sukses untuk Magister baru yang telah dilantik, Jadilah insan cerdik cendekia yang senantiasa membawa manfaat di mana pun saudara akan berkarya,” ucapnya.

Sedangkan Ketua YPLP PT PGRI Provinsi Sumsel, Drs H Lukman Haris, MSi dalam sambutannya mengaku sangat bangga dengan pertumbuhan mahasiswa yang ada di PPs Universitas PGRI Palembang.

Direktur Program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang, Dr Houtman, MPd.

 

Di mana terlihat pada Yudisium ke-28 kali ini ada 135 Magister baru yang dilantik, biasanya menurut Lukman,  hanya ada puluhan yang mengikuti yudisium PPs.

“Alhamdulillah ini merupakan yudisium Program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang yang paling banyak. Artinya ini membuktikan bahwa perkembangan dan pertumbuhan mahasiswa PPS semakin meningkat,” ujarnya.

Lebih lanjut Lukman menjelaskan jika diakumulasikan jumlah pertumbuhan mahasiswa di PPs meningkat hingga seribu persen, hal ini  menunjukkan suatu prestasi yang sangat luar biasa sekaligus tantangan bagi Direktur PPs maupun tenaga pengajar untuk terus meningkatkan kualitas dan menciptakan lulusan yang berprestasi dan berkomptensi serta handal yang dapat berkontribusi positif melalui dunia pendidikan.

Berfoto bersama usai Yudisium ke-28 ini dipusatkan di Aula Drs H Aidil Fitrisyah, MM Lantai 5 Gedung Business & Science Center (BSC), Rabu (4/3/2020).

 

Maka dari itu, Lukman berpesan kepada seluruh Magister baru yang telah dilantik untuk dapat memanfaatkan ilmu yang didapatkan ini lebih baik. Apalagi mengingat, persaingan saat ini sudah sangat tinggi.

“Saya harap para lulusan ini dapat bersaing di tengah era saat ini. Ada empat hal yang harus dimiliki dan  dikuasai para lulusan, yakni kecerdasan spiritual, intelektual, sosial, dan emosional. Insya Allah, jika empat hal ini dikuasai atau dimiliki akan mampu bersaing ditengah era saat ini,” pesan Lukman. (hyd)